ALMIFTAH dan ISAD Adakan Silatnas Bersama
Para Pengasuh Pondok Pesantren Almiftah dan ISAD |
ALMIFTAH (Alumni Miftahut Tholibin) pengasuh KH Muhammad Akromi Nawawi dan ISAD (Ikatan Santri Darul Fatwa) pengasuh KH Abdul Hannan Nawawi Kwanyar Bangkalan Madura, adakan Silaturahmi Nasional (Silatnas) yang ke 15 dalam rangka Haul Akbar pendiri Pondok Pesantren Miftahut Tholibin.
Acara Silatnas tahun ini sangat meriah, pasalnya acara ini dihadiri oleh ribuan Alumni Almiftah dan ISAD serta para Simpatisan dari berbagai daerah, diantaranya Jakarta, Surabaya, Malang dan Bali, acara ini juga dihadiri oleh Rois Syuriah PCNU Bangkalan RKH Fakhrillah Aschal selaku pembina Sholawat Ahbabul Musthofa, dan juga di isi Tausyiah oleh Habib Muhammad Haidar Al-Aydrus dari Surabaya.
Menurut ketua Al-miftah Pusat Ust Syadzili, acara bersama Almiftah dan ISAD secara kolektif ini baru diadakan tahun ini.
“ Kami sangat bersyukur acara tahun ini sangat meriah, karena acara ini tidak seperti acara tahun-tahun sebelumnya, acara kali ini kami adakan dengan bekerjasama antara Almiftah dan ISAD, yang meskipun tempat belajarnya beda namun hakekatnya pengabdian kita sama, guru kita sama, sama-sama keluarga besar Hadroti Syaikhinal Marhum KH Nawawi Akrom”. Tutur Ketua Almiftah Senin 25/6/18.
Beliau juga berpesan kepada segenap saudara alumni Almiftah dan ISAD untuk terus memperkuat jalinan silaturahmi.
“Kami sangat berharap, momen kali ini adalah momen awal dimana kedepan kita menjadi semakin kuat, kompak dan solid dalam mengabdi kepada Masyayikh Pendiri dan Pengasuh Pondok Pesantren kita yang tercinta ini”. Tutupnya [Islampersmcom]
Advertisement
Baca juga:
Komentar